Udang dan Alpukat Makanan yang Dikambing Hitamkan


Salah satu hewan yang sering dikambinghitamkan adalah udang. Udang sering disebut sebagai penyebab asam urat, rematik, dan penyakit lain. Padahal persoalannya bukan pada udang, tapi pada pola makannya.
Jika kita mengkonsumsi udang terlalu banyak, hal itu sangatlah jelas akan menimbulkan masalah. Akan tetapi, jika dikonsumsi secukupnya, tidak akan bermasalah. Apalagi, jika kita mengkonsumsi kulitnya, yang mana kulit udang mengandung kitosan yang berfungsi sebagai pembersih pencernaan.
Nasib udang ini tidak jauh dengan nasib alpukat. Alpukat sering dituduh sebagai penyebab kolestrol dan berbagai penyakit lainnya. Padahal alpukat itu mengandung lemak tak  jenuh. Lemak tak jenuh merupakan lemak yang sangat baik bagi jantung, otak, dan pembuluh darah. Yang sangat fatal adalah mengkonsumsi alpukat dengan mencampur ataupun menambah susu, gula, dan bahan lainnya yang dapat menimbulkan penyakit.
Jadi jangan kita menyalahkan atau mengkambing hitamkan makanan, tapi salahkan diri kita sendiri yang tidak mengatur pola makannya,maka makan lah secukupnya bukankah Allah SWT  telah berfirman: “Makan dan minumlah dan janganlah berlebih-lebihan, sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebih-lebihan (QS.. Al-A’raf: 31).

Semoga bermanfaat
Sumber :Jurus Sehat Rasulullah SAW, karya dr. Zaidlu Akbar

Share on Google Plus

About healthy living

0 comments:

Post a Comment